Jakarta_Optimalkan kinerja tahun 2024, tim pelayanan hukum kekayaan intelektual Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) sambangi Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI), Rabu, (8/11/2023).
Tim tersebut dipimpin oleh Pelaksana Harian Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Herlina serta turut didampingi oleh para operator KI Kanwil Kemenkumham Sulteng.
Rombongan pun menyambangi 3 koordinator yakni bagian perencanaan, pelanggaran KI diwilayah dan pelanggaran hak cipta yang disambut langsung oleh Direktur Hak Cipta, Anggoro.
Herlina menyebutkan, bahwa kunjungan tersebut merupakan bagian dalam komitmennya untuk mengoptimalkan kinerja pelayanan hukum bidang KI tahun 2024 di Sulawesi Tengah yang baru saja dicanangkan sebagai negeri 1000 megalit.
Dirinya optimis dapat menyukseskan berbagai program baik nasional maupun daerah, utamanya menyemarakan tahun 2024 sebagai tahun indikasi geografis.
HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG